Topik kuliah di kampus hari ini adalah tentang "Peran dan Fungsi Pemerintah". Dalam hal ini lebih fokus pada fungsi dalam hal perekonomian. Apa saja ilmu yang kudapatkan hari ini?? Tadaaa.. ini dia ringkasan kuliah hari ini ^_^
Pemerintah memiliki peran penting dalam perekonomian Indonesia. Pemerintah dapat
berperan sebagai pembuat kebijakan (regulator) , sebagai pengawas dan
sebagai pengambil keputusan. Mungkin ga sih perekonomian suatu negara seperti Indonesia berjalan tanpa ada
campur tangan atau intervensi dari pemerintah?
Terdapat 2 sistem perekonomian yang sangat ekstrim, yaitu sistem Kapitalis dan sistem Sosialis. Kedua sitem perekonomian ini sangat bertolak belakang. Dalam sistem ekonomi Sosialis hampir semua sumberdaya dikelola oleh pemerintah dan tidak ada hak individu didalamnya. Sedangkan sistem Kapitalis adalah sistem perekonomian tanpa campur pemerintah atau terdapat kebebasan individu.
Kalau kita perhatikan negara-negara di dunia, hampir tidak ada sistem ekonomi yang lepas dari intervensi pemerintah. Teori mengatakan bahwa sistem ekonomi kapitalis tidak memerlukan intervensi pemerintah tapi pada kenyataaanya negara kapitalis seperti Amerika Serikat pun tidak lepas dari intervensi pemerintah. Sebenarnya tidak ada negara yang benar-benar lepas dari pemerintah ataupun yang 100% dikelola oleh pemerintah, yang ada adalah derajat "partisipasi" yang berbeda-beda antar negara.
Terdapat 2 sistem perekonomian yang sangat ekstrim, yaitu sistem Kapitalis dan sistem Sosialis. Kedua sitem perekonomian ini sangat bertolak belakang. Dalam sistem ekonomi Sosialis hampir semua sumberdaya dikelola oleh pemerintah dan tidak ada hak individu didalamnya. Sedangkan sistem Kapitalis adalah sistem perekonomian tanpa campur pemerintah atau terdapat kebebasan individu.
Kalau kita perhatikan negara-negara di dunia, hampir tidak ada sistem ekonomi yang lepas dari intervensi pemerintah. Teori mengatakan bahwa sistem ekonomi kapitalis tidak memerlukan intervensi pemerintah tapi pada kenyataaanya negara kapitalis seperti Amerika Serikat pun tidak lepas dari intervensi pemerintah. Sebenarnya tidak ada negara yang benar-benar lepas dari pemerintah ataupun yang 100% dikelola oleh pemerintah, yang ada adalah derajat "partisipasi" yang berbeda-beda antar negara.
"Pertanyaan selanjutnya adalah mengapa sistem perekonomian Indonesia dan negara lainnya memerlukan campur tangan pemerintah? Hal ini dikarenakan mekanisme pasar sering kali tidak efisien dan sering terjadi kegagalan pasar."
Dalam ilmu ekonomi, pasar dikatakan efisien jika Price = Marjinal Cost dan kondisi ini hanya akan terjadi jika struktur pasarnya adalah pasar-persaingan sempurna (pps / banyak penjual, banyak pembeli, tidak ada yang bisa menentukan harga atau price taker, informasi bayak). Namun pada kenyatakannya yang terjadi di pasar sering kali bukan PPS namun sebaliknya banyak pasar monopoli , pasar oligopoli dan sebaginya yang menyebabkan perekonomian tidak efisien.
Inefisiensi ini disebabkan oleh kegagalan pasar, ada barang yang tidak ada
barangnya atau disebut eksternalitas, serta ada barang yang tidak dijual seperti
sekolah, jalan keamanan dll (public good). Selain itu, tidak mungkin semua
keinginginan disediakan oleh pasar, jika ada yang miskin tidak akan mampu
membelinya. Tanpa intervensi pemerintah yang kaya akan semakin kaya dan yang
miskin akan semakin miskin.
Menurut Adam Smith, Individu adalah satu-satunya
orang yang mengetahui kebutuhan dirinya sendiri. Individu paling tahu apa yang
terbaik bagi dirinya. Karena hal itu, perekonomian akan mencapai performen terbaik ketika sistem
berlangsung. Maka, menurut Adam Smith tugas utama pemerintah adalah sebagai
pertahanan keamanan,penegak hukum dan penyedia barang-barang. Adam Smith adalah
orang yang setuju akan kapitalis, maka menurutnya peran pemerintah tidak
terlalu utama dalam sistem perekonomian.
Sedangkan
menurut pandangan moderen yang dicetus oleh Richacd Musgrave tugas pemerintah
ada 3 yaitu Stabilisasi, Alokasi dan Distribusi.
Satabilisasi ditandai dengan perekonomian yang Full employment ( ketika semua sumberdaya digunakan secara optimal). Pengangguran di Indonesia saat ini sekitar 7% sedangkan batas pengangguran alamiah yang sewajarnya adalah 4 %, karena itu Indonesia belum termasuk negara yang full employment. Stabilisasi juga terjadi jika harga di suatu negara tetap stabil atau tidak ada inflasi karena inflasi dapat menurunkan daya beli masyarakat dan kesejahteraan menurun.Tugas yang kedua adalah pengalokasikan sumberdaya yang ada, misalnya APBN. Dan yang ketiga adalah mendistribusikan barang-barang atau sumberdaya kepada masyarakat.
Satabilisasi ditandai dengan perekonomian yang Full employment ( ketika semua sumberdaya digunakan secara optimal). Pengangguran di Indonesia saat ini sekitar 7% sedangkan batas pengangguran alamiah yang sewajarnya adalah 4 %, karena itu Indonesia belum termasuk negara yang full employment. Stabilisasi juga terjadi jika harga di suatu negara tetap stabil atau tidak ada inflasi karena inflasi dapat menurunkan daya beli masyarakat dan kesejahteraan menurun.Tugas yang kedua adalah pengalokasikan sumberdaya yang ada, misalnya APBN. Dan yang ketiga adalah mendistribusikan barang-barang atau sumberdaya kepada masyarakat.
Akan tetapi
tidak semua interpensi berhasil. Bahkan jika ia gagal dapat menyebabkan masalah
ekonomi yang besar. Kegagalan ini disebabkan oleh beberapa hal, diantaranya
informasi yang terbatas (data) ,keterbatasan pemerintah , kepentingan pribadi,
korupsi dll.
So guys, meskipun saat ini pemerintahan Indonesia masih sangat banyak kekurangan, kita harus terus mendukung kebijakan mereka. Bayangkan saja jika Indonesia tidak ada yang mengatur? Indonesia akan lebih parah dari saat ini. Karna itu sebagai masyarakat tugas kita adalah mengikuti peraturan, mencintai produk dalam negeri dan ikut memajukan perekonomian Indonesia.
So guys, meskipun saat ini pemerintahan Indonesia masih sangat banyak kekurangan, kita harus terus mendukung kebijakan mereka. Bayangkan saja jika Indonesia tidak ada yang mengatur? Indonesia akan lebih parah dari saat ini. Karna itu sebagai masyarakat tugas kita adalah mengikuti peraturan, mencintai produk dalam negeri dan ikut memajukan perekonomian Indonesia.
Terima kasih, semoga tulisan Saya ini bermanfaat !
0 komentar:
Post a Comment